Berawal dari sebuah masjid yang jauh dari warga, bahkan di tempat
yang terpencil dan terkenal akan keangkerannya. Awalnya pendiri pondok
pesantren di tugaskan untuk merawat masjid tersebut dan berjalannya waktu
lambat laun berdirilah Madrasah Diniyah pada tahun 2007. Seiring berjalannya
waktu ada satu dua santri yang ikut menginap dan bermukim.
Upaya keras Ky. Achmad Tahrir akhirnya sejak tahun 2020, Pesantren
Kecil itu berkembang dengan bersamaan dengan datangnya para santri dari wilayah
sekitar. Tahun itu pula dijadikan Tahun berdirinya pondok pesantren salafiyah
Nahdhotul �Uqul. Setiap perayaan ulang tahun selalu di rujuk pada tahun itu.
Ky. Achmad Tahrir sendiri selain mengasuh santri juga membantu
masyarakat khususnya dalam memberikan petolongan pengobatan dan hajat
masyarakat lainnya. Dan lambat laun nama Ky. Achmad Tahrir mulai dikenal hingga
ke berbagai daerah, sehingga dalam waktu yang tidak terlalu lama pertambahan
dan perkembangan santri mulai tampak. Sehingga system belajar mengajar dan
pendidikan mulai dikembangkan ke system modern dengan didirikannya berbagai
lembaga pendidikan seperti SMP dan Madrasah Aliyah.
© Direktory Papkis. All Rights Reserved. Created by Bidang Papkis Kanwil Kemenag Provinsi Jambi